Untuk meningkatkan minat baca, Kantor Arsip Perpustakaan dan Pengelolaan Data Elektronik (KAPPDE) Kota Cimahi memasang layanan internet.
Kasi Perpustakaan KAPPDE Kota Cimahi, Budi Anwar mengatakan, hal tersebut cukup efektif dengan meningkatknya jumlah kunjungan masyarakat ke Perpustakaan. Jumlah pengunjungnya mencapai 130 sampai 150 orang perharinya, untuk sementara pengunjungnya masih didominasi oleh pelajar.
” Minat baca masyarakat Cimahi sebetulnya cukup baik, terbukti tingkat kunjungan masyarakat ke Perpustakaan terus meningkat,” kata Budi, Jumat (19/2/2016).
Menurutnya, semakin berkembangnya layanan internet yang dapat menyajikan berbagai bacaan dan pengetahuan dengan mudah, tidak berpengaruh pada tingkat kunjungan ke Perpustakaan Daerah. Justru sebaliknya, adanya perangkat internet di perpustakaan kunjungan terus meningkat.
“Memang sih awalnya mereka ke sini hanya ingin menggunakan internet saja. Alhamdulilah lama-kelamaan mereka akhirnya membaca buku juga,” ujarnya.
Pihaknya berharap, ke depan masyarakat maupun pelajar lainnya yang datang ke Perspustakaan Daerah Pemkot Cimahi ini tidak hanya menggunakan internetnya saja.
“Jadi, bukan berarti mereka tidak boleh menggunakan internet di Perpustakaan, tapi pergunakanlah seperti yang semestinya,” pungkasnya.
Kasi Perpustakaan KAPPDE Kota Cimahi, Budi Anwar mengatakan, hal tersebut cukup efektif dengan meningkatknya jumlah kunjungan masyarakat ke Perpustakaan. Jumlah pengunjungnya mencapai 130 sampai 150 orang perharinya, untuk sementara pengunjungnya masih didominasi oleh pelajar.
” Minat baca masyarakat Cimahi sebetulnya cukup baik, terbukti tingkat kunjungan masyarakat ke Perpustakaan terus meningkat,” kata Budi, Jumat (19/2/2016).
Menurutnya, semakin berkembangnya layanan internet yang dapat menyajikan berbagai bacaan dan pengetahuan dengan mudah, tidak berpengaruh pada tingkat kunjungan ke Perpustakaan Daerah. Justru sebaliknya, adanya perangkat internet di perpustakaan kunjungan terus meningkat.
“Memang sih awalnya mereka ke sini hanya ingin menggunakan internet saja. Alhamdulilah lama-kelamaan mereka akhirnya membaca buku juga,” ujarnya.
Pihaknya berharap, ke depan masyarakat maupun pelajar lainnya yang datang ke Perspustakaan Daerah Pemkot Cimahi ini tidak hanya menggunakan internetnya saja.
“Jadi, bukan berarti mereka tidak boleh menggunakan internet di Perpustakaan, tapi pergunakanlah seperti yang semestinya,” pungkasnya.
Sumber : fokusjabar.com